Jakarta ( DUNIAHEADLINE ) – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca di seluruh wilayah Jakarta akan turun hujan pada Minggu (11/1/2026).
BMKG melalui laman resminya memprakirakan hujan dengan intensitas bervariasi yang terjadi di enam wilayah administrasi DKI Jakarta. Hujan petir berpotensi terjadi di wilayah Kepulauan Seribu, sementara wilayah lainnya diperkirakan mengalami hujan ringan hingga sedang.
Rincian Prakiraan Cuaca Enam Wilayah Jakarta
Wilayah Administrasi Kepulauan Seribu diprakirakan mengalami hujan petir dengan suhu berkisar antara 25 hingga 26 derajat Celcius dan tingkat kelembapan 81 hingga 87 persen.
Jakarta Pusat diprakirakan diguyur hujan ringan dengan suhu berkisar 23 hingga 28 derajat Celsius dan kelembapan antara 76 hingga 94 persen.
Jakarta Utara juga diprediksi mengalami hujan ringan dengan suhu 24 hingga 27 derajat Celsius serta kelembapan 78 hingga 93 persen.
Sementara itu, Jakarta Barat diperkirakan mengalami hujan sedang dengan suhu berkisar 23 hingga 28 derajat Celcius dan tingkat kelembapan 76 hingga 96 persen.
Jakarta Selatan diprakirakan hujan sedang dengan suhu antara 23 hingga 28 derajat Celsius serta kelembapan 73 hingga 94 persen.
Untuk wilayah Jakarta Timur diperkirakan mengalami hujan ringan dengan suhu berkisar 23 hingga 29 derajat Celcius dan kelembapan antara 71 hingga 94 persen.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap mewaspadai potensi cuaca ekstrem, terutama hujan lebat disertai petir dan angin kencang. Masyarakat juga diminta untuk selalu memperbarui informasi cuaca terkini melalui aplikasi Info BMKG, situs resmi www.bmkg.go.id , serta akun media sosial @info.bmkg.











